Resep Ayam Katsu Saus Teriyaki Crispy dan Enak, Dijamin Gampang!

No comments

Kembali lagi menulis resep menu simpel yang anak-anak suka. Memang keberhasilan masak memasak kalau sudah jadi emak-emak itu ya anak-anak makan lahap. Ditulis di sini biar sekalian ada dokumentasi buat saya dan bermanfaat juga untuk yang lain. Mana tahu lagi butuh referensi resep.


Resep Ayam Katsu Saus Teriyaki Crispy dan Enak, Dijamin Gampang!

Kali ini saya bikin ayam katsu saus teriyaki karena anak-anak suka pesan kalau lagi makan di luar. Ya sudah, saya coba bikin versi saya. Tetap dengan cara yang paling gampang. Maklumlah, saya tidak suka masak yang ribet-ribet. Penginnya sat set langsung jadi, hehe


Baca juga: Resep Asam Padeh, Makanan Khas Minang yang Bikin Lidah Bergoyang


Berikut resep Ayam Katsu Saus Teriyaki yang dijamin crispy dan enak. Sampai anak-anak mengcungkan jempol dan menghabiskan sepiring nasi dalam sekejap. 


🌸 Bahan

Ayam fillet yang sudah dipotong untuk katsu. Minta tolong saja potongin sama penjual ayamnya. 

Tepung Serbaguna (saya pakai Sajiku)

Tepung roti (saya pakai Mama Suka)

Bawang Bombai secupnya (tergantung banyaknya saus yang dibuat)

Saori Saus Teriyaki

Saori Saus Tiram

Saus Tomat

Tepung Maizena

Minyak goreng yang banyak


🌸 Cara Membuat

  1. Marinasi ayam fillet katsu dengan tepung serbaguna. Caranya tambahkan sedikit air agar tepung menjadi pasta kental. Pastikan merata, ya. Masukkan ke kulkas dan diamkan semalaman.
  2. Lumuri ayam yang sudah dimarinasi dengan tepung roti. Tidak perlu dicelup air lagi, langsung saja karena pasti tepung roti akan lengket pada ayam yang basah dengan lumuran pasta tepung.
  3. Goreng ayam dengan api kecil di minyak yang banyak. Bila kedua sisi sudah kuning keemasan, angkat dan tiriskan. Tak perlu sampai berwarna cokelat banget. Karena daging ayamnya tipis, tak butuh waktu lama untuk matang sampai ke dalam. Justru kalau kelamaan digoreng, jadi keras.
  4. Selanjutnya kita akan membuat saus teriyaki. Iris tipis bawang bombai dan tumis sampai layu.
  5. Tampahkan sedikit air, masukkan saus teriyaki, sedikit saus tiram dan saus tomat. Pokoknya kalau warnanya sudah cokelat seperti saus teriyaki pada umumnya, berarti sudah pas. Masak sampai mendidih. 
  6. Tambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan air. Atur kekentalan dengan cara memasukkannya sedikit demi sedikit. Saus teriyaki yang saya tahu tidak akan sekental saus tomat dan tidak pula terlalu encer. Masak lagi sampai mendidih. Selesai.
  7. Tunggu ayam dan saus agak dingin. Baru tuang saus teriyaki di atas ayam katsu. Kalau disiram dalam keadaan masih panas, nanti ayamnya enggak akan cryspy lagi.
  8. Siap untuk dimakan.


Berhubung saya masak menu ini untuk makan siang, jadi kami menyantapnya bersama nasi hangat. Kalau mau pedas, bisa tambahkan sambal atau saus sambal sendiri setelahnya. Tapi, bagi saya dan anak-anak, tanpa tambahan yang pedas-pedas sudah enak.


Baca juga: Resep Ayam Suwir Simpel dan Tidak Pedas, Anak-anak Suka!


Tambahan saran biar bisa menikmati ayam katsu saus teriyaki dalam keadaan masih crispy, menggorengnya mendakati jam makan saja. Kalau mau tetap makan ini di jam makan selanjutnya, nanti goreng lagi. Sebentar juga pun proses menggorengnya. Sedangkan untuk saus, bisa sekalian dibuat banyak.


Bagaimana, mudah, kan? Ini sih buat sarapan juga masih keburu bikinnya. Asal ayam sudah dimarinasi sebelumnya. 

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.

No comments

Sebelum komentar, login ke akun Google dulu ya teman-teman. Jangan ada "unknown" diantara kita. Pastikan ada namanya, biar bisa saling kenal :)