Hal Apa Saja Yang Membuat Klaim Allianz Secara Online Tidak Diterima?

No comments

Asuransi Allianz memberik keuntungan berupa kemudahan klaim yang bisa dilakukan secara online. Klaim asuransi online ini tentu membuat prosesnya menjadi jauh lebih praktis, sehingga klaim pun lebih cepat diterima. Akan tetapi, perlu diperhatikan juga ketika mengajukan klaim Allianz secara online, ada beberapa hal yang bisa saja membuat klaim tersebut tidak bisa diterima. Berikut beberapa di antaranya.


Hal Apa Saja Yang Membuat Klaim Allianz Secara Online Tidak Diterima

  • Bukan Klaim Asuransi Kesehatan

Pengajuan klaim online dilakukan dengan mengakses page khusus yang telah disediakan oleh Allianz, yaitu di eAZy Connect. Perlu diperhatikan bahwa pengajuan klaim asuransi lewat eAZy Connect ini hanya bisa untuk jenis asuransi kesehatan saja. Makanya, untuk klaim asuransi jiwa, asuransi kendaraan, dan lainnya tidak bisa diajukan secara online. Karena sekali lagi, klaim online hanya tersedia dan bisa digunakan untuk produk asuransi kesehatan dari Allianz saja. 


  • Bukan untuk Sistem Klaim Reimbursement

Hal selanjutnya yang membuat klaim tidak bisa diterima adalah karena bukan untuk pengajuan klaim dengan sistem reimbursement. Asuransi kesehatan dari Allianz mempunyai pilihan dengan sistem cashless dan reimbursement untuk mendapatkan perawatan yang dibutuhkan. Klaim cashless mempunyai keunggulan  kepraktisan karena cukup menggunakan kartu anggota asuransi di rumah sakit rekanan, bisa langsung mendapatkan perawatan.


Pengajuan klaim Allianz online bisa dimanfaatkan untuk pengajuan ganti rugi bagi yang mempunyai produk asuransi kesehatan reimbursement. Jadi, pengajuan yang akan diterima dan diproses di eAZy Connect adalah jenis asuransi kesehatan dengan sistem reimbursement. Sedangkan untuk pengajuan klaim cashless, bisa dilakukan di rumah sakit untuk mendapatkan perawatan dan tidak perlu mendapatkan ganti rugi dari perusahaan karena tidak mengeluarkan dana di awal.


  • Melebihi Batas Waktu yang Telah Ditentukan

Ketika pengajuan klaim sudah melebihi batas waktu yang telah ditentukan, maka pengajuan tersebut tidak akan diterima. Saat mengalami musibah dan perlu dirawat di rumah sakit, maka ditalangi dulu dengan membayar biaya tagihan dari uang pribadi. Kemudian baru mengurus proses klaim setelah keluar dari rumah sakit dan mendapatkan bill atau tagihan dari rumah sakit yang telah dibayarkan untuk mendapatkan cover atau ganti rugi. 


Nah, untuk pengajuan klaim asuransi kesehatan yang dipunyai, sangat penting memperhatikan batas waktu yang telah ditentukan tergantung dari produk yang dimiliki. Biasanya palling lambat adalah 60 hari setelah keluar dari rumah sakit. Apabila tidak mengajukan klaim segera dan melebihi batas akhir yang ditetapkan, maka klaim tidak bisa diproses.


  • Tidak Memberikan Dokumen yang Lengkap

Selanjutnya, yang membuat klaim tidak diterima adalah persyaratan yang tidak dipenuhi secara lengkap. Ketidak lengkapan akan membuat proses verifikasi menjadi lebih lama, bahkan terhambat. Oleh karena itu, sebaiknya persiapkan dokumen lengkap yang sesuai dengan kebutuhan produk asuransi yang dimiliki. Ketika dokumen yang diberikan tidak lengkap hingga masa akhir pengajuan klaim maka bisa membuat klaim ditolak.


  • Bukan untuk Manfaat yang Dilindungi Asuransi Kesehatan

Terakhir, pengajuan klaim tidak untuk manfaat yang terlindungi sudah jelas menjadi alasan kenapa klaim ditolak. Ada banyak sekali manfaat asuransi kesehatan yang bisa diterima ketika mengajukan klaim untuk beberapa manfaat yaitu untuk rawat inap, rawat jalan, kehamilan, gigi, santunan harian, mata, dan juga untuk pemeriksaan kesehatan MCU. Pastikan mengajukan klaim kesehatan sesuai dengan manfaat tersebut. Apabila manfaat yang diajukan tidak termasuk dalam daftar yang dilindungi, maka pengajuan klaim bisa ditolak.


Baca juga: Pengalaman Anak Kejang Demam, Mesti Waspada Hingga Usia 6 Tahun


Nah, itulah beberapa hal yang dapat diketahui bersama agar klaim Allianz untuk produk asuransi kesehatan bisa diterima tanpa kendala. Ingat, pengajuan klaim online lewat eAZy Connect hanya bisa digunakan untuk produk asuransi kesehatan, manfaat yang terlindungi, serta juga harus memberikan dokumen lengkap dan memenuhi syarat agar pengajuan klaim asuransi kesehatan tidak ditolak.


Semoga bermanfaat.

No comments

Sebelum komentar, login ke akun Google dulu ya teman-teman. Jangan ada "unknown" diantara kita. Pastikan ada namanya, biar bisa saling kenal :)