10 Hal Sederhana Ini Ampuh Jaga Daya Tahan Tubuhmu

6 comments
Source : freepik.com

Rasanya seperti mimpi harus mengkarantina diri sendiri. Pandemik corona yang sudah dicap sebagai bencana alam seakan menghantui penduduk dunia untuk beraktifitas diluar rumah. Semuanya tampak berbahaya dan tidak steril. Takutnya, tanpa sengaja tangan kita memegang benda yang terkontaminasi virus atau melakukan kontok fisik dengan penderita. Sudah tahu kan bagaimana kelanjutannya jika hal itu benar-benar terjadi?

Pemerintah sudah mensosialisasikan untuk selalu menjaga daya tubuh agar dapat menekan penyebaran virus dengan cara menerapkan pola hidup yang sehat. Tapi tidak mungkin memaksa semua orang untuk menuruti instruksi tersebut, pasti selalu saja ada yang cuek dan bersikap masa bodoh. Padahal imbasnya bukan hanya kepada pribadi mereka saja, namun kepada banyak orang disekitarnya, terkhusus bagi orang-orang dengan imunitas rendah. Jadi pilihan yang paling bijak dan harus disegerakan adalah memulainya dari diri sendiri. 

Hidup sehat tidak cukup hanya mengkonsumsi makanan bergizi, rutin berolahraga atau menghindaei rokok dan alkohol. Namun banyak hal rutin lain yang juga turut andil dalam keberhasilan pola hidup sehat tersebut.

Menjalankan pola hidup sehat masih dianggap sulit bagi mayoritas orang. Padahal banyak hal sederhana yang bisa dilakukan dalam keseharian kita sebagai bentuk perilaku hidup sehat. Tidak usah berpikir terlalu jauh, menganggap hidup sehat itu harus berolahraga rutin dengan keringat bercucuran, memakan salad sayuran mentah, tidak mengkonsumsi gula dan berbagai bayangan mengerikan lainnya. Padahal semua hal ekstrim itu hanya akan membuat kita semakin malas untuk memulai hidup sehat. Tidak serumit itu kok!

Mencuci Tangan
Pentingnya membiasakan cuci tangan bukanlah hal yang baru-baru ini digalakkan, tapi sudah dari dulu dan tidak pernah berhenti hingga detik ini. Apalagi sekarang, saat dimana tangan menjadi bagian tubuh yang paling ditakuti membawa virus dan bekteri penyakit masuk ke dalam tubuh. Mencuci tangan selama kurang dari satu menit sudah cukup memberi peranan besar dalam menjaga kesehatan tubuh. Minimal lakukanlah sebelum menyentuh makanan dan setelah memegang sesuatu yang dianggap kotor. Lebih sering, lebih baik. 


Baca juga
Tips Menghadapi Depresi agar Tidak Mencelakai Diri
Tingkatkan Kualitas Tidur dan Usir Nyamuk Mengganggu dengan Essential Oil Lavender dari Young Living
Ternyata Kejang Demam itu Turunan, Lo!
Yuk, Berkenalan dengan Vaksin Japanese Encephalitis (JE)
Aku dan Kista Tiroid


Jangan Malas Mandi!
Orang cantik mah kalau nggak mandi tetap cantik. Iya sih masih cantik, tapi bau, tapi badannya banyak kuman dan bisa mengundang penyakit. Makanya dianjurkan mandi 2 kali sehari agar keringat dan kotoran yang menempel di kulit serta menutup pori-pori bisa terbuang bersama usapan sabun dan siraman air. Buktinya, setiap habis mandi badan pasti terasa lebih segar.

Dikutip dari doktersehat.com, mandi memiliki banyak manfaat bagi tubuh, yaitu mengeluarkan racun, meredakan stres, mengatasi penyakit kulit seperti eksema, gatal-gatal atau ruam, menyembuhkan infeksi, membantu penyembuhan flu dan sakit kepala, mengatasi insomnia serta melancarkan sirkulasi dalam tubuh.


Masak Sendiri
Ribet, ah! Malas, ah! Dan beribu alasan lain yang membuat banyak orang tidak sempat memasak makanan sehari-harinya sendiri. Memang memesan makanan di restoran lebih gampang dan cepat, apalagi sekarang sudah ada ojek online yang siap membantu mengantarkan menu pesanan ke alamat kapan saja dan dimana saja. 

Tapi, perlu diperhatikan juga sisi kebersihannya, kesegaran bahan bakunya, proses memasaknya hingga pengemasannya. Apakah sebaik saat kita memasaknya sendiri? Sebenarnya memasak tidaklah seribet dan sesusah yang dikira. Memasak makanan rumah tidak perlu memakai standar yang sama dengan makanan restoran. Cukup tumis-tumis, goreng-goreng, dimasak sop, dan banyak menu sederhana lain yang tidak memakan waktu lama dalam pengolahannya. Aku pribadi, jauh lebih puas saat makan masakan sendiri walaupun hanya telur dadar dan sayur bening saja. Puas karena apa? Karena aku pastikan semua bahan dan prosesnya terjamin.

Memasak makanan sendiri juga memancing diri kita untuk menyuguhkan makanan yang lengkap. Mungkin saja di awal hanya sempat memasak telur ceplok, tapi lama kelamaan pasti merasa kurang. "Kayaknya ditambah sayur enak deh. Ditambah potongan tahu dikit oke juga. Nah, nanti habis makan, ditutup sama pisang pas banget!" Tanpa sadar, makanan bergizi seimbang menjadi standar baru makananmu setiap hari. 

Rumah Bersih
Jika kebersihan tubuh harus dijaga, maka kebersihan rumah juga harus diperhatikan. Rumah merupakan tempat semua aktifitas pribadi dilakukan. Makanya penting sekali memastikan kebersihan disetiap sudut rumah, di dalam dan di luar ruangan. Rumah yang bersih dan bebas bau tidak akan mengundang hewan-hewan pembawa penyakit seperti lalat, nyamuk, atau tikus. Berada dalam rumah yang bersih juga membawa kenyamanan tersendiri pada penghuninya sehingga membuat pikiran lebih santai. 

Hindari Begadang
Usahakanlah mencukupi kebutuhan tidur rata-rata 8 jam per hari bagi orang dewasa atau sesuaikan dengan usia agar tidak mengganggu kesehatan fisik dan mental. Jangan melewatkan jam tidur malam yang sebaiknya dimulai sebelum pukul 12. Kenapa? Karena jika melewati jam 12 malam, mata akan lebih sulit untuk tidur dan pastinya akan bangun lebih siang keesokan harinya sehingga merusak jadwal tidur kamu. 

Dilansir dari alodokter.com, "Selain mengantuk berlebihan dan sering menguap, kurang tidur akibat begadang akan berpengaruh kepada kondisi emosi, kemampuan kognitif dan fungsi otak. Efek begadang bagi kesehatan juga termasuk meningkatkan risiko penyakit seperti diabetes, obesitas, tekanan darah tinggi, kanker dan penyakit jantung.


Banyak Gerak
Kamu tidak sempat berolahraga? Atau kamu tipe orang yang merasa berat dan susah sekali untuk berolahraga? Tenang, semua ada solusinya. Salah satu pemicu masalah kesehatan dalam tubuh adalah tidak sinkronnya antara kalori yang masuk dan energi yang keluar sehingga tertimbun menjadi lemak tidak sehat. Jadi intinya adalah jangan malas bergerak, agar kalori tersebut terbakar dan lemak tidak menumpuk. Sebenarnya banyak hal sehari-hari yang mudah dilakukan sebagai pengganti olahraga, seperti memilih berjalan kaki dari rumah ke gang depan yang jaraknya kurang dari 500 meter, berbelanja ke pasar dan mengangkat beberapa kantong sayuran, membersihkan rumah seperti menyapu, mengepel, lap-lap meja, memasak, mencuci atau memotong rumput yang mulai tinggi di halaman belakang.

Dilansir dari cnnindonesia.com, ada 7 cara mudah membakar kalori tanpa olahraga.
  1. Menyiapkan bahan-bahan, proses memasak, hingga membersihkan alat masak, dapat membakar sekitar 128 kalori.
  2. Bermain gim di atas papan dansa atau yang sejenisnya selama 15 menit dapat membakat sekitar 107 kalori. 
  3. Berdiri selama 30-40 menit dapat membakar 100 kalori, sebanding dengan berlari sejauh 1,5 kilometer.
  4. Berjalan ke kantin untuk makan siang dapat membakar 100 kalori lebih banyak ketimbang memesan bahan makanan secara online.
  5. Tertawa merupakan aktivitas menyenangkan yang bila dilakukan selama 20 menit dapat membakar kalori seperti berlari selama 1,5 kilometer.
  6. Membawa keranjang saat berbelanja selama 30 menit dapat membakar 100 kalori lebih banyak ketimbang membawa troli.
  7. Membersihkan kamar mandi tak sekadar keharusan, namun bisa menjadi solusi untuk membakar sebanyak 120 kalori bila dilakukan selama 20 menit.


Cukup Minum Air Putih
Pada umumnya, meminum air putih 8 gelas per hari sudah cukup memenuhi kebutuhan cairan tubuh. Tapi bisa jadi kebutuhan beberapa orang akan melebihi atau kurang dari itu. Banyak hal yang melatarbelakanginya, yaitu aktifitas harian, keadaan lingkungan dan cuaca, serta kondisi tubuh seperti menderita penyakit tertentu atau dalam masa hamil dan menyusui. Sebenarnya cara yang paling mudah untuk memenuhi kebutuhan cairan ini adalah segera minum ketika rasa haus datang. Rasa haus ini merupakan alarm pemberitahuan yang menandakan bahwa tubuh sedang membutuhkan cairan. Atau bisa juga melihatnya dari warna urin saat buang air kecil. Jika warnanya kuning pekat, berarti tubuh mengalami dehidrasi. Sebaliknya, jika urin berwarna kuning cerah atau bening, berarti kebutuhan cairan tubuh sudah terpenuhi dengan baik. 

Dehidrasi adalah kondisi ketika tubuh kehilangan lebih banyak cairan daripada yang didapatkan, sehingga keseimbangan zat gula dan garam menjadi terganggu, akibatnya tubuh tidak dapat berfungsi secara normal - dilansir dari alodokter.com


Minum Booster Imun
Bila perlu, konsumsilah suplemen makanan  seperti vitamin C dan sejenisnya agar imunitas tubuh tetap terjaga. Sebenarnya booster imun ini tidak harus berbentuk obat-obatan yang dibeli di apotek, tapi bisa juga berupa madu, infuse water atau empon-empon yang sekarang sedang naik daun. Semuanya memiliki khasiat yang sudah dipercaya dan teruji untuk memperkuat daya tahan tubuh. 

Cobalah Lebih Rileks
Banyak hal yang bisa menyebabkan saraf otak tegang dan akhirnya membuat seseorang stres. Bisa karena padatnya aktifitas dengan segudang permasalahannya, atau bisa juga karena tidak berkegiatan sama sekali. Kamu pasti tahu apa yang dibutuhkan untuk mengelola stres dengan baik agar tidak berdampak buruk pada kesehatan tubuh. Bila beban yang dipikul sudah terlalu berat dan dirasa mengkhawatirkan, jangan segan untuk meminta bantuan orang lain atau tenaga profesional. 

Stres yang tidak terkendali bisa meningkatkan produksi hormon kortisol. Dalam jangka panjang, peningkatan hormon kortisol dapat mengakibatkan penurunan fungsi kekebalan tubuh.- dilansir dari alodokter.com


Peralatan Pribadi Jangan Dipakai Bersama
Sebenarnya banyak peralatan sehari-hari yang sebenarnya dapat menularkan penyakit dengan mudah, malah dianggap lumrah untuk dipakai bersama. Misalnya saja gunting kuku, sisir, earphone, alat cukur atau alat makeup. Padahal beberapa alat tersebut sangat memungkinkan untuk menularkan penyakit satu sama lain. Contoh lainnya yang serupa adalah menggunakan sendok yang sama saat makan, minum bergantian dengan sedotan yang sama atau berbagi makanan yang sudah tergigit sebelumnya. Sebaiknya tahan diri untuk melakukan hal-hal tersebut demi menjaga kesehatan bersama. 

Itulah beberapa hal sederhana yang dianggap biasa namun berdampak besar pada kesehatan tubuhmu.

Jangan ditunda-tunda lagi.
Kesehatan tubuh harus dijaga mulai dari sekarang!
Mungkin akan terasa berat diawal karena belum terbiasa.
Tapi jika dilakukan dengan konsisten,
maka hal yang kamu anggap berat itu
akan menjadi gaya hidupmu.

_______________________________________


Sudah ikutan #TantanganBlogging IIDN belum? Kali ini temanya "Menjaga Daya Tahan Tubuh".

Syarat dan ketentuannya:

  1. Artikel minimal 500 kata;
  2. Artikel merujuk ke sumber yang terpercaya;
  3. Artikel tidak mengandung unsur SARA atau hal-hal melanggar hukum lainnya;
  4. Artikel boleh dilengkapi gambar atau video atau animasi lainnya;
  5. Artikel wajib mencantumkan link web IIDN; 
  6. Setelah menulis langsung isi formulir di bit.ly/TantanganBloggingMaret2020
  7. Deadline penulisan artikel hingga 25 Maret 2020 pukul 24.00 WIB

Ayu ikutan! Ada hadiah menarik, lo. Jangan sampai ketinggalan. Mungkin kali ini tulisan kamu yang akan terpilih.




Semoga bermanfaat.


6 comments

  1. Nah iki kegiatan rutin yang jangan kedor pas wabah covid-19 saat ini. Untuk kesehatan diri, keluarga dan orang2 di sekitar kita

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul. Kitanya harus sadar diri demi orang-orang disekitar kita.
      Stay safe!

      Delete
  2. Anak-anak biasanya malas mandi. Saya seperti mengajak perang kalau menyuruh mandi. Tapi sejak ada wabah Corona ini mereka mulai sadar untuk menjaga kebersihan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah. Semoga berlanjut sampai nanti meski wabah coronanya sudah hilang ya Mbak. Biar tetap sehat.
      Stay safe!

      Delete
  3. pencegahan memang sangat pentng ya

    ReplyDelete

Sebelum komentar, login ke akun Google dulu ya teman-teman. Jangan ada "unknown" diantara kita. Pastikan ada namanya, biar bisa saling kenal :)