Sudah menjadi hal lumrah saat kita melihat anak-anak duduk dengan posisi kaki seperti huruf W. Malah dari dulu tidak ada orang tua yang melarang dan membiarkan begitu saja anak-anak mereka duduk seperti ini. Memang sih dampaknya tidak terlihat dan selama ini kita tidak pernah mendengar berita yang beredar bahwa ada anak yang mengalami kejadian buruk setelah duduk dengan posisi W.
Mengapa anak suka duduk dengan posisi W? Alasannya sangat sederhana, karena dengan duduk seperti ini anak akan lebih fleksible untuk bergerak, memutar badan, menjangkau dan bermain. Malah jika disuruh duduk dengan kaki lurus ke depan, anak tampak tidak nyaman dan kaku. Disuruh duduk bersila pun masih belum bisa dan kadang membuat anak merasa kerepotan hanya untuk mengatur cara duduknya sehingga mengganggu waktu bermainnya.
Baca juga :
Berkembangnya teknologi dan banyaknya para ahli yang mendalami bidang ini menimbulkan pro dan kontra akan bahaya W sitting pada anak. Dikutip dari www.hellosehat.com, "Seorang dokter ahli tulang dari Boston Children’s Hospital yang diwawancarai Today.com menyatakan bahwa anak-anak sering melakukan posisi duduk seperti ini karena sebagian besar dari mereka terlahir dengan bentuk lutut yang mengarah ke dalam. Jadi, posisi duduk ini otomatis mereka lakukan untuk memperbaiki bentuk lututnya tersebut".
Namun, ada beberapa ahli yang memiliki pendapat berbeda. Dilansir dari id.theasianparent.com W Sitting dapat memicu terjadinya beberapa masalah pada anak yaitu:
- Menyebabkan dislokasi panggul (displasia) yaitu kondisi cacat bawaan atau kelainan struktur tubuh yang disebabkan oleh keluarnya sendi panggul yang lemah dari tempatnya.
- Posisi paha, otot hip adductors, otot yang pemutar bagian tubuh ke dalam, dan urat keting (otot diatas tumit) saling berdekatan.
- Mengakibatkan pertumbuhan gerak anak yang mengalami pertumbuhan massa otot berlebih (biasa disebut dengan hypertonia atau spasticity) semakin abnormal.
Jadi bagaimana kesimpulannya? Tetap kembali kepada masing-masing orang tua. Menurutku pribadi yang juga memiliki anak dengan kebiasaan W sitting tentunya ini menjadi hal yang perlu diperhatikan. Selama ini aku lebih memilih untuk menghindari kemungkinan buruk sekecil apapun terjadi pada anak. Makanya sampai sekarang aku selalu mengingatkan anak agar mengubah posisi duduknya dengan menekukkan satu kaki dan kaki yang lain diluruskan saja. Karena aku sudah mengajarkan untuk duduk bersila tapi di usianya yang masih 2 tahun, dia belum bisa melakukannya. Namun karena kesibukan lain, terkadang aku masih lupa atau tidak sempat mengawasi anak selama bermain, jadi bisa saja dia duduk lama dengan posisi W sitting ini tanpa disadari.
Alhamdulillah sampai sekarang, walaupun terkadang anakku masih bermain dengan posisi W sitting, dia tidak menunjukkan gejala mencurigakan apapun terhadap tumbuh kembangnya. Berdasarkan pemikiranku yang sederhana ini dan tanpa dilatarbelakangi oleh ilmu medis, selama anak merasa nyaman duduk dengan posisi W, berarti dia tidak merasakan sakit atau cidera pada sendi, otot atau tulangnya. Kalau dia asik bermain, bukankah berarti dia merasa nyaman? Meskipun begitu, tetap saja aku merasa khawatir dan sebisa mungkin selalu mengingatkan dan membantu untuk merubah posisi duduk anak. Ambil jalan yang aman saja, tidak terlalu saklek tapi sebisanya dihindari.
Baca juga :
Mungkin bagi anak yang memang memiliki riwayat displasia, mengalami kekakuan otot, pemendekan otot secara permanen atau anak yang mengalami pertumbuhan massa otot berlebih, W sitting memang berbahaya untuk dilakukan. Jadi jika orang tua curiga anaknya mengalami salah satu penyakit tersebut, bisa diperiksakan terlebih dahulu ke dokter agar mendapatkan jawaban yang pasti.
Bagaimana menurut pendapat kalian sebagai orang tua? Lebih memilih menghindari atau membiarkan?
Semoga bermanfaat :)
Sumber
https://hellosehat.com/parenting/kesehatan-anak/posisi-duduk-w-pada-anak/
https://id.theasianparent.com/hati-hati-posisi-duduk-w-bisa-mengganggu-perkembangan-anak
Beberapa anak disekitarku sering banget nih w sitting, baru tahu kalo ini berbahaya. Terima kasih ya Mbak infonya.
ReplyDeleteMasih pro kontra Mbak tentang bahaya W Sitting ini. Ada yang bilang bahaya, ada juga yang bilang tidak apa-apa. Tapi ya namanya orang tua, lebih baik menghindari kemungkinan buruk yang terjadi kan, hehe
DeleteSaya dari kecil sampai skg umur 33 th sudah suka duduk kayak gini (posisi W) tp ga kenapa2 tuh. Aman2 aja..
ReplyDeleteMemang ada beberapa pendapat sih Kak mengenai w sitting ini. Kalau selama ini kita tidak mengalami masalah apa-apa, alhamdulillah
Delete